Sosialisasi

43

Selamat dan Sukses Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim) atas diraihnya predikat Badan Publik Informatif Lembaga/Instansi Vertikal dari Komisi Informasi Jawa Timur Tahun 2025,

Reposted from @kpu_jatim Selamat dan Sukses Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim) atas diraihnya predikat Badan Publik Informatif Lembaga/Instansi Vertikal dari Komisi Informasi Jawa Timur Tahun 2025, dengan nilai 97,35. #TemanPemilih, semoga dengan capaian ini, KPU Jatim terus mampu berbenah dan berkomitmen memberikan pelayanan informasi kepada masyarakat secara cepat, akurat, transparan, dan gratis. Ayoo #TemanPemilih kasih masukan membangun guna perbaikan pelayanan informasi di KPU Jatim melalui kolom komentar di bawah ini⬇⬇ Jangan lupa like dan share juga yaa.. #KPUMelayani #KPUJatimTerbuka #BadanPublikInformatif


Selengkapnya
149

Mengenal Daftar Pemilih Tetap (DPT), Daftar Pemilih Tambahan (DPTb), dan Daftar Pemilih Khusus (DPK)

Halo, Sobat JDIH!???????? Dalam penyelenggaraan pemungutan suara dalam Pemilu maupun Pemilihan, terdapat tiga kategori pemilih, yaitu yang terdaftar Daftar Pemilih Tetap (DPT), Daftar Pemilih Tambahan (DPTb), dan Daftar Pemilih Khusus (DPK). Ketentuan mengenai penyusunan dan pengelolaan daftar pemilih tersebut diatur dalam: ???? Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penyusunan Daftar Pemilih dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum dan Sistem Informasi Data Pemilih, serta ???? PKPU Nomor 7 Tahun 2024 tentang Penyusunan Daftar Pemilih dalam Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Yuk, kenali perbedaan DPT, DPTb, dan DPK agar hak pilihmu tetap terjamin di hari pemungutan suara! #KPUKotaMalang #JDIHKPU #JDIH


Selengkapnya
66

KPU Kota Malang menyelenggarakan Sosialisasi Penerapan Aplikasi Srikandi dan Pengelolaan Arsip di lingkungan KPU Kota Malang

KOTA MALANG, kota-malang.kpu.go.id - Dalam rangka pengelolaan arsip dinamis untuk menunjang kinerja dan dalam rangka mengelola arsip secara elektronik, lebih efisien, dan sesuai dengan standar nasional, KPU Kota Malang menyelenggarakan Sosialisasi Penerapan Aplikasi Srikandi dan Pengelolaan Arsip di lingkungan KPU Kota Malang, pada Hari Kamis Tanggal 13 November 2025 di Aula Kantor KPU Kota Malang. Kegiatan sosialisasi tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Komisioner, Sekretaris, dan Sekretariat KPU Kota Malang. Hadir sebagai pemateri dari Subbagian Keuangan, Umum, dan Logistik KPU Kota Malang. SRIKANDI (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi) versi 3 merupakan aplikasi digital resmi untuk pengelolaan arsip dinamis, yang dirancang oleh Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). Tujuannya adalah untuk membantu instansi pemerintahan dalam mengelola arsip secara elektronik, lebih efisien, dan sesuai dengan standar nasional. SRIKANDI V3 telah menjadi solusi terintegrasi dalam pengarsipan dokumen, surat menyurat, dan naskah dinas secara digital, yang mendorong penerapan sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE) di seluruh Indonesia. Aplikasi SRIKANDI Versi 3 dari ANRI yang dijalankan oleh KPU Kota Malang adalah inovasi penting dalam sistem kearsipan digital nasional. Dengan fitur-fitur lengkap dan peran pengguna yang terstruktur, aplikasi ini memudahkan instansi pemerintah dalam mengelola arsip secara tertib, efisien, dan modern. (df) #kpumelayani #kpukotamalang #anri


Selengkapnya
154

Audiensi sekaligus Silaturahmi ke Kantor Kejaksaan Negeri Kota Malang

KOTA MALANG, kota-malang.kpu.go.id - KPU Kota Malang melaksanakan Audiensi sekaligus Silaturahmi ke Kantor Kejaksaan Negeri Kota Malang. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kota Malang beserta jajaran Sekretariat KPU Kota Malang yaitu Sekretaris KPU Kota Malang dan perwakilan Kasubag pada Selasa (05/08/2025). Dalam penyampaiannya Ketua KPU Kota Malang mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya atas dukungan serta sinergi yang telah terjalin antara KPU Kota Malang dan Kejaksaan Negeri Kota Malang selama penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024. KPU menilai bahwa peran Kejaksaan, khususnya dalam menjaga aspek hukum dan memberikan pendampingan dalam pelaksanaan regulasi kepemiluan menjadi bagian penting dalam menjaga integritas proses demokrasi. Kepala Kejaksaan Negeri Kota Malang, Tri Joko.SH.,MH, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan kesiapan institusinya untuk terus menjalin kerja sama dalam mendukung demokrasi yang berkeadilan dan berkualitas di Kota Malang. Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen KPU Kota Malang untuk memperkuat sinergi lintas kelembagaan sebagai fondasi pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan yang profesional, transparan, dan berintegritas. (yw) #kpumelayani #kpukotamalang


Selengkapnya
790

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

#TemanPemilih keluarga besar Komisi Pemilihan Umum Kota Malang mengucapkan Selamat menunaikan ibadah Puasa Ramadhan 1446 Hijriah / 2025 Masehi. Semoga di bulan yang suci ini, kita senantiasa diberkahi kesehatan, kekuatan iman, dan kemudahan dalam menjalankan ibadah. #KPUMelayani #kpuri #kpujatim


Selengkapnya
1874

Pelantikan Walikota dan Wakilwalikota Periode 2025-2030

Keluarga Besar Komisi Pemilihan Umum Kota Malang menyampaikan Selamat dan Sukses atas dilantiknya DR. Ir. Wahyu Hidayat, M.M. - Ali Muthohirin sebagai Walikota dan Wakil Walikota Malang Periode 2025 - 2030. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan kekuatan dalam menjalankan amanah untuk kesejahteraan dan kemakmuran Kota Malang tercinta. Aamiin... #kpumelayani #kpukotamalang #pilkadakotamalangintegrasidanharmoni #gaknyoblosgakasyikjesss #pilkadasaranaintegrasibangsa


Selengkapnya