
Promoting Reading Habits and Creating Literate Society.International Refereed Research
Hai #temanpemilih ... Kebanyakan orang (mungkin kita juga termasuk didalamnya) merasa sudah cukup terliterasi. Kita bisa membaca, menulis, dan mengakses berbagai media. Melalui caption di foto dan video yang kita buat, kita menyampaikan pesan dan mengunggah itu semua ke berbagai media sosial. Kita tahu bagaimana mengexpose diri kita di media, tahu bagaimana menyerap informasi dari media, dan tahu bagaimana memanfaatkan media.
Apakah itu semua membuat kita sudah terliterasi? Jawabnya IYA. Namun dalam skala/level tertentu. Karena pada kenyataannya masih banyak individu yang percaya pada hoax, terpancing oleh click bait, dan memberikan judgement tanpa menyelidiki lebih jauh kebenaran/keaslian sebuah informasi.
Di era teknologi informasi saat ini kita pasti sudah tidak asing dengan AI (Artificial Inteligent), sebuah teknologi kecerdasan buatan yang dapat mempermudah kehidupan manusia. Meskipun AI banyak memberi manfaat, namun tidak bisa dipungkiri ada ancaman yang menyertai penggunaannya. Dampak ketergantungan pada AI salah satunya adalah berkurangnya daya nalar seseorang dalam mencari informasi secara mandiri dan memahami konsep secara mendalam. Hal ini dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab untuk menyebarkan informasi yang salah, dan individu-individu yang “kurang literasi” terjebak dalam kesesatan informasi tersebut.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, Literasi secara sederhana diartikan sebagai kemampuan menulis dan membaca. Namun membaca itu sendiri melibatkan proses berfikir, mengevaluasi, menilai, membayangkan, menalar, dan memecahkan masalah (K.K. Palani). Sehingga Ketika kita masuk dalam jebakan informasi yang salah, membuat penilaian atau Keputusan berdasarkan informasi yang salah tanpa terlebih dahulu melakukan penalaran dan mencari informasi pembanding dari sumber lain yang dapat dipercaya, maka dapat dikatakan bahwa kita belum sepenuhnya terliterasi.
Oleh karena itu #temanpemilih KPU Kota Malang yuk kita tingkatkan lagi literasi kita… cara yang paling mudah adalah dengan memastikan informasi yang kita dapat berasal dari sumber atau akun yang resmi, tidak menyebarkan informasi yang belum jelas sumbernya, dan lebih kritis serta bijak dalam memaknai informasi yang beredar di sekitar kita.
Sumber :
https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/literasi diakses pada 21 Agustus 2025
Palani, K.K.(2012).Promoting Reading Habits and Creating Literate Society.International Refereed Research Journal.diakses pada 21 Agustus 2025 dari www.researchersworld.com
#kpumelayani
#kpukotamalang
#literasi